PKB Gelar Open House Virtual via TikTok, Gus Imin Ajak Kader Perkuat Solidaritas Digital

SANDEQ.CO.ID, Jakarta – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar acara silaturahmi Lebaran 1446 Hijriah dengan konsep open house virtual melalui siaran langsung di TikTok. Acara yang dipandu langsung oleh Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar (Gus Imin), ini berhasil menarik ribuan penonton hanya dalam waktu singkat.

Menurut Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Dra. Hj. Jumiaty Andi Mahmud yang ikut dalam kegiatan live tiktok ini menyampaikan bahwa Ketua Umum PKB, Gus Muhaimin menyapa seluruh kader dan mengajak semua yang hadir dalam live tiktok untuk saling memaafkan dan mempererat silaturahmi.

“Alhamdulillah, kita bisa berkumpul di ruang digital ini untuk saling memaafkan dan mempererat silaturahmi,” ujar Gus Imin saat membuka acara yang digelar pada Minggu (13/4/2025) sore.

Menariknya, acara ini tidak hanya dihadiri oleh kader dan simpatisan PKB, tetapi juga masyarakat umum yang turut menyaksikan melalui platform TikTok. Data mencatat, siaran langsung tersebut ditonton oleh lebih dari 28.000 pengguna, dengan jumlah like melebihi 1,1 juta, serta ribuan komentar dan share.

Gus Imin menyampaikan permohonan maaf secara terbuka, baik atas nama pribadi maupun seluruh jajaran pengurus partai.

“Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan, baik yang disengaja maupun tidak,” katanya.

Ia juga menekankan pentingnya memanfaatkan momentum Halal Bihalal sebagai ajang memperkuat ikatan persaudaraan sekaligus menyusun strategi perjuangan ke depan. Menurutnya, PKB harus terus berinovasi dalam berkomunikasi dengan masyarakat, termasuk melalui media sosial.

“Media sosial adalah alat yang sangat efektif untuk menyampaikan aspirasi dan membangun kebersamaan. Saya ingin seluruh kader PKB lebih aktif di platform digital, saling mendukung, dan berkolaborasi,” tegas Gus Imin.

Ia pun mendorong agar seluruh jajaran partai, mulai dari tingkat pusat hingga daerah, lebih giat membangun kehadiran di dunia maya. “Jika di dunia nyata kita punya 16 juta pendukung, maka di dunia digital kita juga harus solid. PKB harus menjadi garda terdepan dalam mengisi ruang-ruang virtual dengan nilai-nilai kebangsaan dan keislaman,” tandasnya.

Acara ini ditutup dengan doa bersama agar perjalanan PKB ke depan semakin produktif dan memberikan manfaat lebih besar bagi masyarakat. Dengan semangat baru pasca-Lebaran, Gus Imin berharap PKB dapat terus menjadi partai yang relevan di tengah perkembangan zaman. (amr)

Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *