Selaraskan Langkah, Percepat Pembangunan: ATR/BPN Mamasa Sinergik Dengan Dinas Perkim Dalam Proses Pelepasan Hak Tanah

Berita12 Dilihat

SANDEQ.CO.ID, Mamasa – Dalam rangka mendukung percepatan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Mamasa, Kantor Pertanahan Kabupaten Mamasa kembali menunjukkan komitmennya melalui sinergi antar lembaga. (Rabu, 26/11/25)

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Mamasa, Bapak Sukirman, S.H., S.SiT, beserta jajaran, menerima kunjungan silaturahmi dan koordinasi dari perwakilan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Mamasa.

Pertemuan ini membahas secara khusus mengenai Permohonan Pelepasan Hak atas Tanah Milik Pemerintah Daerah (Pemda) Mamasa. Kolaborasi yang erat ini menjadi langkah strategis untuk memastikan setiap proses administrasi berjalan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Dalam paparannya, Bapak Sukirman dengan tegas menyampaikan poin-poin krusial yang menjadi landasan dalam proses pelepasan hak. Dua hal utama yang ditekankan adalah:

1. Penguasaan Fisik Lokasi: Sebelum proses pelepasan hak dapat dilanjutkan, lokasi tanah yang dimohon harus telah dikuasai secara fisik oleh Pemda Mamasa. Hal ini merupakan prasyarat mendasar untuk memastikan kejelasan dan kepastian objek tanah.

2. Kehadiran Para Pihak: Pada saat proses pelepasan hak dilaksanakan, kehadiran seluruh pihak terkait, baik dari perwakilan Pemda Mamasa maupun pemilik tanah yang berhak, adalah mutlak. Prinsip ini menjunjung tinggi asas keadilan, transparansi, dan menghindari adanya silang pendapat di kemudian hari.


Melalui komunikasi yang intensif ini, diharapkan seluruh tahapan administrasi dapat berjalan dengan lancar, tepat waktu, dan akurat. Sinergi seperti ini tidak hanya mempercepat proses administrasi pertanahan, tetapi juga menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah dalam melayani masyarakat dan mendukung pembangunan yang tertib dan berkelanjutan.

Bersama kita wujudkan pelayanan pertanahan yang cepat dan akurat untuk Mamasa yang lebih maju.

Sumber: Humas Kantah Mamasa
Editor: Sandeq.co.id

#ATRBPNMamasa #indonesialengkap#atrbpnkinilebihbaik #atrbpnmajudanmodern #MelayaniProfesionalTerpercaya #ATRBPNAntikorupsi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *