Polman, SANDEQ.CO.ID – Hari ini, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Polewali Mandar didatangi oleh ratusan penyuluh Agama Islam, Selasa, 1 Nopember 2022.
Kedatangan ratusan penyuluh Agama Islam ini berdasarkan surat dari Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama Republik Indonesia bernomor B. 1539/DT.III.III/HM.00/10/2022.
Dalam surat Kepdirjen tersebut, pertanggal 1 Nopember 2022, seluruh Kanwil dari 26 Propinsi akan melakukan pemetaan wawasan kebangsaan dan pemahaman keagamaan kepada seluruh Penyuluh Agama Islam.
Kegiatan ini dipusatkan di masing – masing kantor Kementerian Agama Kabupaten dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan.

Kepala seksi Bimas Islam Kemenag Polewali Mandar, H. Haris Nawawi, M. Pd.I, mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mengambil data para penyuluh Agama Islam terhadap wawasan kebangsaan dan pemahaman keagamaan.
“Kegiatan ini serentak dilaksanakan di 26 propinsi untuk memetakan wawasan kebangsaan dan pemahaman keagamaan para penyuluh.” kata Haris Nawawi.
Lebih lanjut, Ketua APRI Polewali Mandar ini menjelaskan bahwa kegiatan pemetaan ini dimulai pukul 14.00 – 15.00 Wita dan diikuti oleh 170 Penyuluh Agama Islam.
“InsyaaAllah, tes baru akan terbuka pada pukul 14.00 Wita dan berakhir pukul 15.00 Wita dan diikuti 170 Penyuluh Agama Islam.” tambahnya.

Ia juga berharap, semua penyuluh Agama Islam bisa lulus dalam kegiatan pemetaan ini.
“Harapan kita, semoga semua Penyuluh Agama Islam kita ini lulus dalam ujian wawasan kebangsaan dan pemahaman agama.” tutup ketua DDI Polewali Mandar ini.
Laporan : AM